Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Barikade 98 Lampung menggelar seminar dan diskusi publik dengan tema “Peran Pemuda dalam Membangun Bangsa di Era Milenial” yang diadakan di Waroeng Bengkel Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Tanjung Karang Barat, Kota Bandar Lampung, Minggu (4/12/2022).
Ketua pelaksana Awang Ferzawan mengatakan bahwa kegiatan ini berlangsung sebagai refleksi akhir tahun dalam mengkritisi pemerintah kota, serta mengajak mahasiswa-mahasiswa yang tergabung di beberapa organisasi kepemudaan (OKP) yang ada di Lampung bisa mengevaluasi kepemimpinan Walikota Bandar Lampung.
Dalam pernyataan resmi dikatakan, “Sebagai warga masyarakat kota Bandar Lampung kita harus berperan aktif dalam mewujudkan kesejahteraan, keadilan dan kemakmuran di kota Bandar Lampung ini, terutama para kaum milenial yang masih mempunyai energi dan daya pikir yang produktif.”
Peran serta tersebut bisa diwujudkan dengan cara memberikan kritik yang membangun, solusi dan resolusi kepada setiap kebijakan dan kinerja pemerintah kota Bandar Lampung.
Seminar ini sebagai refleksi akhir tahun untuk kota Bandar Lampung, agar kedepannya walikota Bandar Lampung Eva Dwiana dapat memberikan kebijakan yang lebih berpihak kepada rakyat.
Panitia pelaksana seminar dan diskusi publik tersebut menghadirkan 3 orang narasumber masing-masing adalah Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Prima Provinsi Lampung Badri, Ketua Liga Mahasiswa Indonesia Demokrasi (LMID) Rizky Aditya dan Anggota Serikat Mahasiswa Indonesia (SMI) Daus.
Sedangkan peserta seminar dan diskusi publik tersebut adalah para mahasiswa dari UBL, UIN, Darmajaya, STKIP, jurnalis dan para pengurus serta anggota Barikade 98.