Menteri BUMN Erick Thohir(Foto Dok. Kementerian BUMN)

Keberlanjutan program pembangunan yang direncanakan Presiden Joko Widodo, diyakini merupakan figur Menteri BUMN Erick Thohir yang memiliki kepemimpinan yang akan melanjutkannya.

Erick merupakan sosok yang meraih banyak elektabilitas untuk menjadi calon wakil presiden.

Hal itu mendapat penilaian Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR), Ujang Komarudin mengatakan keberhasilan kinerja yang diperoleh Erick Thohir membuat hubungan bersama Presiden Jokowi semakin erat.

Karenanya, orang nomor satu di Indonesia tersebut sering mengendorse Erick Thohir untuk maju di Pilpres 2024 mendatang di ruang publik.

“Kalau saya dari dulu ya, melihat memang Jokowi ini meng-endorse Erick Thohir,” kata Ujang, Senin (11/9).

Selain itu, Sosok Erick Thohir juga dinilai tepat oleh Jokowi untuk memastikan program dan kebijakan saat ini agar tidak berhenti begitu saja. Kedua sosok tersebut memiliki visi misi yang sama dalam keberlanjutan program dan kebijakan pemerintahan.

“Jokowi salah satunya juga dukung Erick Thohir untuk bisa maju sebagai cawapres karena ada kepentingan dan ikatan yang sama di antara keduanya,” ucap Ujang.

Dia menambahkan, Erick Thohir saat ini memang terlihat didorong untuk menjadi cawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). Sebab, KIM terdiri dari partai koalisi pemerintahan saat ini dan sudah menyatakan bakal melanjutkan berbagai program Jokowi ke depan.

“Bisa saja Jokowi dorong-dorong Erick Thohir bisa menjadi cawapres Prabowo,” pungkas Ujang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here