Rangkaian kunjungan kerja Kepala Negara beserta Ibu Iriana kali ini meninjau Koperasi Pondok Pesantren (Kopontren) Al-Ittifaq di Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat, pada Senin, 6 Maret 2023.

Tiba di lokasi pukul 10.00 WIB, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana disambut marawis dan lantunan selawat badar.

Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo kemudian meninjau area pertanian Pesantren Al-Ittifaq dipandu oleh Ketua Kopontren Al-Ittifaq, K.H. Agus Setia Irawan.

Peninjauan dimulai dari gudang penyortiran produk tani (warehouse), area tanam, hingga rumah kaca (greenhouse) yang ditanami berbagai komoditas seperti jeruk dekopon, melon, stroberi, hingga sayuran hijau.

Saat kunjungan kerja tersebut Jokowi sangat menikmati peninjauan yang dilakukannya, Ia mengatakan kekagumannya pada pondok pesantren Al-Ittifaq yang mengelola manajemen bisnis pertaniannya dengan baik.

“Tadi pagi masuk ke Al-Ittifaq, saya betul-betul merasa sangat kagum, kaget bahwa ada pondok pesantren yang memiliki manajemen yang baik dalam bisnis pertaniannya,” ujar Presiden dalam sesi dialog bersama para petani dan masyarakat.

Lebih lanjut Presiden Joko Widodo mengapresiasi model bisnis yang diterapkan Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ittifaq, Kabupaten Bandung, dalam mengelola hasil pertanian.

Apresiasi tersebut disampaikan Kepala Negara dalam sambutannya usai meninjau Koperasi Pondok Pesantren (Kopontren) Al-Ittifaq, Kabupaten Bandung, pada Senin, 6 Maret 2023.

“Perencanaan yang dilakukan di Pondok Pesantren Al-Ittifaq ini betul-betul sangat baik dan bisa dijadikan contoh, bisa dijadikan role model, bisa dijadikan model bisnis yang tinggal difotokopi saja,” ujar Presiden.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here