Laksanakan FGD untuk Optimalisasi Peran, BP2MI bersinergi dengan Pemda

Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani yang juga Ketua Umum Barikade 98, hadiri pembukaan Focus Group Discussion (FGD), dengan tema: Optimalisasi Peran Pemerintah Daerah Dalam Pelayanan dan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) Asal Jawa Barat, di Bandung, Jawa Barat, Jumat, (05/08/2022).

Acara yang diselenggarakan oleh Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Jawa Barat ini, dilaksanakan dalam rangka peningkatan peran institusi pemerintah, dalam hal ini Pemerintah Daerah Jawa Barat dan berbagai Lembaga serta Badan Pemerintah di Jawa Barat, untuk mengoptimalkan pelayanan dan pelindungan bagi Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) asal Wilayah Jawa Barat.

Kepala BP2MI, Benny Rhamdani, menyampaikan, sinergitas dan kolaborasi antar Kementerian/Lembaga harus terus ditingkatkan untuk memberikan pelayanan dan pelindungan sebaik mungkin kepada CPMI. 

“Sesungguhnya berbagai kebijakan yang sudah kita launching dan lakukan ini menghasilkan tatakelola pelayanan yang semakin membaik. Ini sebetulnya bisa memberikan harapan bagi anak bangsa. Ayo kita sinergi melakukan diseminasi, sosialisasi, secara masif hingga sampai ke level bawah,” jelas Benny. 

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2017, pada pasal 39, 40, 41, 42, tentang Pembagian Kewenangan Pelindungan PMI, merupakan bagian dan tanggung jawab dari banyak pihak.

Pembagian kewenangan yang jelas antar jenjang pemerintahan, yang meliputi Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten/Kota, dan Pemerintah Desa, memberikan mandat untuk berperan aktif dalam pelayanan pelindungan bagi CPMI. Sehingga dengan keaktifan dari berbagai Pemerintah Daerah terkait, akan meminimalisir masalah-masalah yang akan terjadi, terutama 2 (dua) musuh besar yang selalu diperangi oleh BP2MI, yakni Sindikat Penempatan Ilegal dan Praktek Ijon Rente.

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat, Rachmat Taufik Garsadi, menyampaikan apresiasinya terhadap kinerja BP2MI dan menyatakan harapannya agar Pemerintah Daerah Jawa Barat bergandengan tangan lebih erat dalam meningkatkan pelayanan pelindungan terhadap CPMI asal Jawa Barat.

“Mari kita berikan apresiasi kepada Bapak Benny Rhamdani atas kinerja dan pencapaiannya dalam pelayanan yang terus semakin baik kepada PMI. Sebelumnya kami sudah melakukan MOU bersama, dan kegiatan hari ini sebagai bentuk dari tindak lanjut apa yang sudah kami sepakati bersama. Kami di Jawa Barat sudah mengerti dan memantapkan diri untuk meningkatkan penyelenggaraan pelindungan PMI,” terang Rachmat, dalam sambutan pembuka pada acara FGD tersebut.
 
Turut hadir dalam kegiatan FGD antara lain, Dinas Sosial Prov. Jawa Barat; Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Prov. Jawa Barat; Polda Jawa Barat; Dinas Tenaga Kerja Kabupaten dan Kota se-Jawa Barat; dan Perwakilan dari berbagai Institusi Lembaga Pemerintah Daerah Jawa Barat yang hadir secara virtual.

Sumber : bp2mi.go.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here